PENGALAMAN REKRUTMEN PT KERETA API INDONESIA

PENGALAMAN REKRUTMEN PT KERETA API INDONESIA

PENGALAMAN REKRUTMEN PT KERETA API INDONESIA

Dua kali sudah aku mengikuti rekrutmen untuk menjadi bagian dari PT. KAI, namun mungkin belum rejeki dan kedua duanya pun gagal.
Langsung saja untuk tahapan seleksinya yaitu :
1. Seleksi Administrasi
      Pada seleksi ini yang menjadi proses seleksi yaitu kelengkapan berkas yang kita upload (ijazah, skhun, scan KTP, foto), dan nilai minimum yang harus terpenuhi yaitu rata-rata nilai UN 6.5
2. Kesehatan Awal
      Bagian ini menurut saya adalah bagian yang cukup berat karena banyak sekali peserta yang gagal, untungnya saya lolos pada bagian ini jadi saya bisa bercerita sedikit pengalaman saya.
      Yang dicek pada saat kesehatan awal yaitu :
1. Tinggi badan dan berat badan (sesuai BMI)
Apabila tinggi badan kurang dari 165 (laki-laki) dan 160 (perempuan) maka akan langsung gagal dan pulang.
2. Periksaan gigi
Yang membuat gagal para peserta tes yaitu karena gigi berlubang dan karang gigi
3. Tes buta warna
Untuk mengetahui apakah kita buta warna atau tidak bisa dicek di google
4. Tes visus mata
Banyak peserta yang gugur di bagian ini, karena jika ada salah satu huruf pun maka peserta akan langsung gugur (bagian masinis, operasional) kecuali untuk bagian administrasi masih ada toleransi.
5. Tes varises
Untuk bagian ini saya belum pernah mengalami karena di tempat saya melakukan tes, tidak ada pengecekan varises di kesehatan awal, namun di cek ketika kesehatan akhir.
Namun sedikit saya tau dari beberapa informasi yang saya baca, bagian belakang kaki kita di senter sama dokter untuk mengetahui ada tidaknya varises.
3. Psikotes
      Yang menjadi bagian tes ketika saya mengikuti yaitu:
1. Persamaan nama orang ataupun instansi
Misal :  Hamengkubuwono      Hamengkubawono  (karena berbeda maka kita menjawab D atau different)
2. Matematika dasar (+, -)
3. Merubah bentuk dari 2D ke 3D
4. Dua kata yang saling berhubungan (paling sama, paling beda)
5. Soal cerita matematika
6. Wartegg
7. Gambar pohon
8. Menulis 20 gambaran diri sendiri
9. Pauli
10. Menulis riwayat hidup
5. Wawancara
6. Kesehatan Akhir
Itulah pengalamanku ketika mengikuti seleksi rekrutmen PT. KAI, hal tersebut dapat berbeda sesuai keputusan pihak yang berhubungan. Misal urutan tahap seleksi, urutan tes kesehatan dll. Mungkin saja tiap waktu berbeda beda sesuai keputusan panitia seleksi.
TERIMA KASIH.

0 Response to "PENGALAMAN REKRUTMEN PT KERETA API INDONESIA"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel